Bahan :
- 150 ml air (atau susu cair )
- 50 g butter
- 50 g mentega (atau 100 g butter semua)
- 1/2 sdt vanilla extract
- 1/2 sdt baking powder 85 g tepung protein tinggi, 15 g tepung protein sedang
- 3 butir telur, ukuran besar
Cara membuat:
- Masak air dan butter hingga mendidih. Matikan api.
- Masukkan tepung, aduk hingga tercampur rata.
- Nyalakan api kembali, aduk2 bahan soes 4-5 menit.
- Pindahkan ke mangkuk, dinginkan.
- Setelah dingin, masukkan baking powder dan telur, kocok menggunakan mixer speed rendah agar uap panas adonan yg masi tersisa hilang.
- Cetak menggunakan spuit diloyang yg tlh dialasi kertas roti.
- Panggang dioven yg telah dipanaskan sebelumnya dgn suhu 200C, 20-30 menit (tergantung ukuran) atau hingga soes kecoklatan dan matang
Custard Fla:
- 3 kuning telur 45 g gula
- 20 g maizena
- 250ml susu cair.
- 15 g butter
Cara membuat:
- Panaskan susu cair dan butter dgn api kecil hingga butter mencair. Matikan api.
- Di mangkuk aduk rata kuning telur, gula dan maizena.
- Masukkan susu cair hangat sedikit demi sedikit, aduk hingga tercampur rata. Saring.
- Masak dgn api kecil sambil trs diaduk menggunkam spatula hingga mengental. Matikan api.
- Taruh di wadah lalu tutup dgn plastik wrap sampai mengenai permukaan custard. Simpan di lemari es minimal 30 menit. Sebelum digunakan, kocok sebentar.
loading...
Tag :
Kue,
Resep Masakan
0 Komentar untuk "Resep Kue Soes"